Selasa, 26 Januari 2010

SEPAK BOLA - PERSIKASI RAYAKAN KEMENANGAN DIVISI II DAN MASUK DIVISI I


 Tim kesebelasan Persikasi Kabupaten Bekasi menggelar pawai keliling kota usai memperoleh gelar juara pertama pada Divisi II Liga Indonesia 2009-2010. 
 Perayaan kemenangan dalam bentuk konvoi kendaraan diikuti oleh ratusan peserta dari kalangan internal pemerintahan setempat, pendukung tetap Persikasi, dan sejumlah masyarakat sekitar dengan mengelilingi ruas Jalan Raya Rengas Bandung dari Kantor Kecamatan Tambun Selatan menuju Pendopo Kantor Pemerintah Kabupaten Bekasi, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat sejauh 20 kilometer.

Pantauan ANTARA di lokasi, kegiatan yang dimulai sekitar pukul 08:00 WIB berlangsung meriah dengan diikuti oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi, Dadang Mulyadi, Ketua DPRD setempat, Mustakim, Pengurus Koni Kabupaten Bekasi, Kepala Dinas Olahraga, Edi Rochimat, Kepala Dinas Kesehatan setempat Ari Muharman, dan Kepala Bina Marga Kabupaten Bekasi, Saefullah.

Sebanyak 18 pemain Persikasi diarak mengelilingi kota menggunakan 11 unit kendaraan `Jeep Offroad`, dengan dikawal 14 unit kendaraan motor besar setelah sebelumnya dilepas oleh Sekda dan Ketua DPRD setempat. Sejumlah spanduk kemenangan terlihat dibentangkan oleh peserta pawai yang mayoritasnya mengenakan seragam Persikasi berwarna kuning-putih. Spanduk itu bertuliskan "Selamat Atas Kemenangan Persikasi Dalam Divisi II Liga Indonesia", "Maju Terus Persikasi Kabupaten Bekasi".

Manajer Persikasi Kabupaten Bekasi, Heruman kepada ANTARA, di Cikarang, Jumat, mengatakan kemenangan Persikasi saat ini adalah kemenangan bagi masyarakat Kabupaten Bekasi.

"Kemenangan Persikasi adalah anugrah buat kita semua. Dengan kemenangan ini Persikasi butuh dukungan semua pihak menghadapi pertandingan Divisi I mendatang," katanya.

Dikatakan Heruman, Pihaknya memetik kemenangan dari Persiwangi Banyuwangi 2-0 pada final yang berlangsung di Stadion Soemantri Bojonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/1) lalu. "Dua gol itu diciptakan pemain depan Persikasi Gofar pada menit ke-9 dan Kurniawan pada menit ke 19 pertandingan. Posisi ke tiga diraih PS Bangka," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum Persikasi, Humaedi mengatakan pihaknya hanya dapat memberikan bonus berupa uang pembinaan kepada masing-masing pemain Rp500 ribu. Menurutnya, hal itu dikarenakan keterbatasan dana yang dimiliki pihaknya.

"Anggaran keseluruhan yang dimiliki Koni Kabupaten Bekasi melalui APBD hanya sebesar Rp22 miliar yang harus kita berikan kepada masing-masing pengurus dan atlet," katanya.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

maju terus persikasi,bdc selalu mendukungmu...